P R O P O S A L P E N A W A R A N
PEMBUATAN WEBSITE PERUSAHAAN
Diajukan oleh :
JavaJegeg Web Design
A. PENDAHULUAN
Perkembangan teknologi informasi dewasa ini telah banyak membawa perubahan dalam kehidupan manusia, salah satunya adalah pemanfaatan komputer. Komputer saat ini bukan merupakan barang yang mahal, namun menjadi suatu kebutuhan utama penunjang kegiatan sehari-hari manusia. Komputer mudah ditemui dimanapun, karena banyak manfaatnya; sebagai hiburan di rumah, sebagai penunjang kegiatan belajar-mengajar, sampai sebagai penunjang pekerjaaan atau bisnis dari perusahaan kecil sampai besar maupun di perkantoran.
Sekarang ini hampir semua orang telah mengenal komputer dan memanfaatkannya sesuai kebutuhan mereka, termasuk untuk mendapatkan informasi melalui jaringan informasi maya yang dikenal dengan nama Internet. Informasi apapun dapat diperoleh dengan mudah dan cepat melalui Internet, seperti berita politik, ekonomi, agama, hiburan, olahraga, pendidikan, kesehatan, dan lain sebagainya.
Perkembangan jumlah pengguna Internet dari tahun ke tahun sejak dikenalkan tahun 1990-an, semakin bertambah banyak saja; yang terbanyak adalah browsing, e-mail, chat dan game online. Dari sini menunjukkan, bahwa manusia selain bersosialisasi dan berbisnis di sekitar mereka sehari-hari, mereka juga dapat melakukan hal yang sama melalui Internet untuk berinteraksi dengan orang lain yang lokasinya berjauhan sekalipun. Manfaat besar Internet adalah orang dapat memperluas area bisnis atau promosi tanpa batas, dan yang menguntungkan orang mencari informasi melalui Internet dapat diperoleh dengan cepat, mudah dan praktis, juga tidak ada batasan tempat dan waktu lagi untuk mendapatkan informasi tersebut.
Promosi melalui Internet memang tindakan tepat saat ini untuk memperluas jangkauan informasi pemasaran selain promosi manual yang dilakukan pada umumnya seperti melalui media iklan televisi, surat kabar, radio , brosur dan sebagainya.
Keuntungan utama berbisnis di Internet adalah
- Promosi yang tidak terbatas dan murah, yang tidak hanya terbatas di satu kota/daerah/provinsi/negara, tapi bisa mencakup seluruh dunia,
- Dapat melakukan transaksi penjualan produk/jasa secara online, dengan pembayaran via transfer antar rekening bank yang berlaku di Indonesia,
- Dapat menampilkan informasi terbaru dari produk atau jasa yang dimiliki, dan pelanggan dapat segera mengetahuinya,
- Dapat juga dapat melakukan konsultasi langsung (online) dengan pelanggan jika tidak dimungkinkan pelanggan untuk datang karena lokasi yang jauh atau hanya sekedar bertanya tentang produk/jasa yang dimiliki,
- Dengan promosi dan atau penjualan yang berhasil maka secara otomatis akan menambah pelanggan baru yang jumlahnya tidak diperkirakan sebelumnya,
- Nama perusahaan/bisnis perorangan menjadi terkenal, karena sering dikunjungi dan dibaca pengunjung lainnya. Tentunya ini akan meningkatkan performance kelembagaan yang pada akhirnya meningkatkan efektifitas dan keuntungan.
Untuk dapat mempromosikan dan atau menjual produk/jasa melalui Internet, maka perusahaan/perorangan memerlukan sebuah website (situs) atau homepage.
Website ini berisikan program dan dokumen-dokumen yang dikelola sedemikian rupa sehingga dapat memberikan informasi kepada pengguna di Internet, baik itu calon pelanggan, pelanggan, atau masyarakat umum. Pengguna sendiri menggunakan komputer dari lokasi manapun, waktu kapanpun untuk dapat mengakses website tersebut.
B. MAKSUD DAN TUJUAN
Atas dasar pertimbangan tersebut diatas, kami bermaksud menawarkan jasa pembuatan website yang disesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan dari lembaga/perusahaan, yang meliputi :
1. Pembuatan dan sewa nama domain perusahaan/perorangan, dengan format nama domain yang dapat dipilih :
- http://namaperusahaan.com
- http://namaperusahaan.co.id ( dibutuhkan persyaratan tambahan )
2. Pembuatan desain website dan aplikasinya.
3. Sewa Hosting (sewa web server untuk menitipkan dokumen web).
4. Support teknis dalam mengelola website secara online selama 1 tahun.
Dengan pengembangan lembaga/perusahaan melalui layanan informasi berbasis web di Internet, diharapkan dapat memberikan alternatif bagi lembaga/perusahaan dalam mengakomodasikan kebutuhan akan informasi online dalam situasi bisnis yang makin kompetitif sekarang ini.
C. MANFAAT
Dengan memiliki website sendiri, maka dapat memberikan banyak manfaat berikut :
1. Bagi Perusahaan/Lembaga :
a. Merupakan alternatif sarana publikasi dan promosi yang efektif untuk memperkenalkan diri kepada masyarakat luas.
b. Meningkatkan kinerja lembaga yang pada akhirnya selain meningkatkan efektifitas dan juga keuntungan.
2. Bagi pelanggan dan atau masyarakat umum :
a. Dapat mengetahui informasi / berita / kebijakan terkini seperti profil, visi & misi, kegiatan yang ada, sarana dan fasilitas yang dimiliki dari lembaga/perusahaan.
b. Dapat mengetahui tentang perkembangan produk/jasa setiap saat di lembaga/perusahaan.
c. Dapat melakukan transaksi penjualan online.
d. Dapat berinteraksi atau melakukan konsultasi langsung dengan lembaga secara online.
D. PILIHAN PAKET PENAWARAN
PAKET “A” – WEBSITE PROMOSI STANDAR
Paket website promosi standar sebagai website promosi tentang perusahaan/perorangan tanpa adanya transaksi penjualan online. Adapun paket ini cocok bagi perusahaan/perorangan yang hanya untuk menampilkan informasi company profile, berita dan informasi terkini yang bisa diupdate, dan promosi produk saja yang sebatas menampilkan photo-photo produk seperti galery, tanpa ada transaksi penjualan online standar.
HARGA PAKET “A”
TOTAL : Rp. 3.650.000,- ( Tiga Juta Enam Ratus Lima Puluh Ribu Rupiah )
No Keterangan Harga satuan Keterangan
1 Jasa pembuatan website Rp. 1.500.000,- Fitur web paket A Standar.
2 Biaya pembuatan dan sewa nama domain
Rp. 150.000,- Berlaku 1 tahun dan kemudian diperpanjang untuk tahun berikutnya.
3 Sewa jasa hosting (penitipan dokumen di server online 24 jam) *) Rp. 1.000.000,- Kapasitas 1 GB dan berlaku untuk 1 tahun dan kemudian diperpanjang untuk tahun berikutnya.
4 Jasa Perawatan website Rp. 1.000.000,- Jasa perawatan website selama 1 tahun dan kemudian diperpanjang untuk tahun berikutnya..
Update : 16 Desember 2008
*) Harga jasa hosting diatas bisa berubah-ubah tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Dan harga berbeda jika kapasitas data bukan 1GB.
Fitur atau kelebihan paket website promosi standar :
1. Model CMS (Content Management System ), memudahkan mengelola dan mengontrol sendiri konten (isi) website. Mengelola adalah menambah/mengurangi/menghapus/meng-update konten. Konten standar bisa terdiri dari :
- Konten statis seperti informasi tentang profil, sejarah, visi & misi, fasilitas, produk/jasa, lokasi, contact-us.
- Konten dinamis (seperti Blog) berupa berita/artikel/informasi terkini dari lembaga seperti munculnya produk baru, dan sebagainya. Blog juga dapat dikategorikan untuk memudahkan pengelolaan.
2. Guest Book, dimana pengunjung dapat memberikan masukan, kritik, pesan bagi lembaga/perusahaan.
3. Jajak Pendapat (polling), dimana pengunjung bisa mengisi polling yang tersedia, misalnya untuk mengetahui apakah layanan kepada pelanggan sudah memuaskan atau belum.
4. Halaman Unduh (download), dimana pengunjung dapat mendownload materi digital langsung dari website, seperti pengumuman, petunjuk / manual, formulir-formulir, dan sebagainya.
5. Search, untuk mencari informasi secara cepat dalam website.
6. Support Online - Yahoo Messenger, dimana pengunjung dapat berkomunikasi (chat) langsung dengan Lembaga/perusahaan atau bagian front-office yang melayani pelanggan.
7. Visitor counter, digunakan untuk mengetahui jumlah pengunjung yang pernah mengunjungi website.
8. Galery, berisi kumpulan foto-foto yang dipasang di web yang berhubungan dengan kegiatan promosi atau produk/jasa dari lembaga/perusahaan.
9. Webmail, setiap karyawan lembaga/perusahaan dan pelanggan mendapatkan jatah 1 e-mail gratis sebagai sarana saling kirim surat elektronik dengan format nama@namaperusahaan.com
10. Forum yang merupakan modul khusus konsultasi antara lembaga/perusahaan dengan pelangan tentang suatu produk /jasa yang dijual secara online.
11. Agenda, yang nantinya bisa merekam skedul kegiatan lembaga.
12. WebLink, berisi daftar link favorit institusi ke website lain yang terkait.
13. Website terdaftar di search engine favorit Google, Yahoo, sehingga pengunjung dapat mencari nama insititusi dengan cepat dan mudah berdasar keyword khusus.
PAKET “B” – WEBSITE PROMOSI & PENJUALAN STANDAR
Paket website promosi dan penjualan standar adalah website promosi tentang perusahaan/perorangan dan disertai adanya transaksi penjualan online standar internasional. Adapun paket ini cocok bagi perusahaan/perorangan yang selain untuk promosi dan juga melakukan transaksi penjualan online.
HARGA PAKET “B”
TOTAL HARGA : Rp. 5.650.000,- ( Lima Juta Enam Ratus Lima Puluh Ribu Rupiah )
Harga ini meliputi :
No Keterangan Harga satuan Keterangan
1 Jasa pembuatan website & aplikasi penjualan Rp. 3.500.000,- Fitur web Paket B Standar.
2 Biaya pembuatan dan sewa nama domain.
Format : http://namaperusahaan.com Rp. 150.000,- Berlaku 1 tahun dan kemudian diperpanjang untuk tahun berikutnya.
3 Sewa jasa hosting (penitipan dokumen di server online 24 jam) *) Rp. 1.000.000,- Kapasitas 1 GB dan berlaku untuk 1 tahun dan kemudian diperpanjang untuk tahun berikutnya
4 Jasa Perawatan website Rp. 1.000.000,- Jasa perawatan website selama 1 tahun dan kemudian diperpanjang untuk tahun berikutnya.
Update : 16 Desember 2008
*) Harga jasa hosting diatas bisa berubah-ubah tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Dan harga berbeda jika kapasitas data bukan 1 GB.
Semua fitur Paket A sudah termasuk dalam Paket B ini kecuali tambahan adanya transaksi penjualan online yang meliputi :
1. Pendataan Produk, Kategori, Katalog
2. Pendataan Member Pelanggan, Pemesanan, Pembayaran via Transfer, Pengiriman.
3. Pengelolaan Berita, dsb
E. SKEDUL PELAKSANAAN KERJA
Rencana pelaksanaan kerja untuk pembuatan website ini paling lama 1 bulan (30 hari) sejak diterimanya penawaran dan kami telah menerima pembayaran uang muka (DP) sebesar 50% dari total harga paket.
Berikut tabel yang menjelaskan skedul pembuatan website.
PELAKSANAAN KERJA PEMBUATAN WEBSITE
No Kegiatan 1 Bulan
1 Survey & Analisis x x
2 Konversi Data x x
3 Domain & Hosting x
4 Desain Template x x x
5 Pengkodean Program x x x x
6 Upload konten x x x
7 Pelatihan x
F. PENUTUP
Demikian proposal penawaran ini kami ajukan, kami sangat berterimakasih bila Bapak/Ibu berkenan untuk menyetujui penawaran ini, dan kami juga siap bertemu untuk membicarakan tentang penawaran ini bilamana diperlukan.
JavaJegeg Web Design
Djoko Soerjanto, S.E, M.Kom
Pimpinan